Kecamatan Rappocini Mulai Aktifkan Satgas Kebersihan Hadapi Musim Penghujan

Kecamatan Rappocini Mulai Aktifkan Satgas Kebersihan Hadapi Musim Penghujan

UNGKAPAN, MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Rappocini menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) membahas antisipasi dan penanggulangan bencana banjir menjelang masuknya musim hujan di Kota Makassar.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Kepala Kecamatan Rappocini, Muh Aminuddin, dihadiri Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Rappoccini Andi Zulfadli, hingga lurah se-kecamatan. Rapat ini berlangsung di Ruang Rapat Kantor Kecamatan Rappocini, Jalan Teduh Bersinar, Senin (21/10/2024).

Amin, begitu Aminuddin akrab disapanya menyampaikan kepada seluruh pegawai khususnya yang menangani kebersihan untuk selalu memerhatikan kondisi kebersihan lingkungan, baik di jalan maupun di saluran air (drainase).

Pengawasan dilakukan guna memastikan tidak adanya tumpukan sampah yang dapat mengganggu pengaliran air atau yang berpotensi menimbulkan penyumbatan.

“Saya meminta seluruh wilayah dijaga kebersihannya, terutama drainase agar bisa mengalir dengan lancar tanpa adanya penyumbatan karena sampah. Karena jelas, penyumbatan dapat mengganggu aliran air yang menyebabkan penumpukan terlebih di saat hujan,” sebutnya.

Lebih lanjut Aminuddin menginstruksikan, jika saat pengawasan ditemukan tumpukan sampah baik dalam jumlah kecil apalagi besar, para lurah atau kasi kebersihan segera berkoordinasi dengan pihak kebersihan kecamatan untuk melakukan pengerukan drainase secara menyeluruh.

“Segera koordinasikan jika menemukan adanya tumpukan sampah atau jika diperlukan pengerukan sedimentasi. Kita punya satuan tugas kebersihan kecamatan,” katanya.

Melalui rapat ini, Amin berharap seluruh perangkat Kecamatan Rappocini dapat bekerja sama secara maksimal dalam menyiapkan wilayah agar siap menampung curah hujan yang tinggi dan mencegah risiko banjir. (**)

Exit mobile version