Kawula Muda Jadi Prioritas Maju di Pilkada Enrekang

UNGKAPAN, MAKASSAR – Uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) bagi bakal calon kepala daerah di 24 kabupaten kota se-Sulawesi Selatan (Sulsel) digelar oleh Partai Demokrat di Claro Hotel Makassar hingga Minggu sore kemarin (26/05/2024).

Dari ramainya kandidat yang mengikuti fit and proper test, terpantau salah satu calon kepala daerah (cakada) Pilkada Enrekang yang ikut adalah Hasri.

Hasri yang akrab disapa Jack membawa tagline Solusi Enrekang, dalam pemaparan visi misinya bertekad untuk menjadikan Enrekang sebagai kabupaten yang unggul di Sulsel bahkan di kancah nasional.

“Enrekang mempunyai potensi kekayaan alam yang luar biasa, begitu juga dengan sumber daya manusianya. Sehingga tidak bisa kalau kita hanya bergantung pada PAD rutin yang sangat minim, butuh lompatan berpikir dan bertindak secara terukur serta kerja kolektif dari semua unsur jika Enrekang ingin lebih baik,” katanya.

Sementara itu, salah satu Panelis Emil Salim Pakulle yang juga selaku Sekretaris Desk Pilkada DPD Demokrat Sulsel melihat kekuatan bakal calon Enrekang saat ini didominasi anak muda.

Sehingga dengan menyadari hal tersebut, memacu partai berlambang Mercy ini akan cenderung mendorong kader muda.

Emil juga optimis akan peluang dan potensi yang dimiliki Jack. Adapun komunikasi lintas partai yang dibangun bakal calon di Enrekang tersebut akan diperkuat ke tingkatan DPP Partai Demokrat.

“Ini kebanggaan kita jika ada kader yang punya niat baik seperti ini,” ucapnya.

Terpisah, Zulkarnaen Paturusi selaku Wakil Ketua DPD Partai Demokrat pun juga berharap Jack sebagai bakal calon yang mesti diprioritaskan, lebih lagi itu merupakan satu-satunya kader Partai Demorkat yang kini sangat konsisten mendaftar dan mengikuti seluruh tahapan penjaringan Cakada hingga saat ini.

Baca juga:  Disebut Dapat Restu dari Jokowi, DPP Projo Dukung Danny di Pilgub Sulsel

“Salut saya sama adindaku ini, kader begini yang harus kita support betul-betul,” imbuhnya.

Selain itu, Fungsionaris DPD Partai Demokrat Sulsel Wahyu yang ditemui awak media mengatakan, Hasri Jack adalah kader muda Partai Demokrat yang tak diragukan lagi loyalitas dan militansinya.

“Sayang sekali jika ada potensi kader tidak diakomodir, menurutnya Jack sangat layak untuk di dorong pada kontestasi Pilkada di Enrekang nantinya,” tuturnya.