UNGKAPAN, GOWA – Delapan rescuer Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Makassar diturunkan melakukan pencarian terhadap seorang warga yang dilaporkan tenggelam di Sungai Jene Madinging, Kecamatan Patallassang, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Korban yang diketahui bernama Subu Dg Nai, diduga tenggelam sewaktu berangkat mencari ikan menggunakan perahu pada Rabu 7 Januari 2026. Namun saja, hingga menjelang masuk waktu magrib, laki-laki berusia 60 tahun itu tak kunjung pulang.
Khawatir akan keberadaan laki-laki lansia tersebut, pihak keluarga sempat turun melakukan pencarian. Saat berada di lokasi, pihak keluarga cuman menemukan sepeda motor milik korban yang terparkir rapi di tepi sungai. Perahu yang digunakan juga tidak nampak terlihat.
Tidak ingin membuang waktu begitu saja, pihak keluarga korban laporan ke Basarnas Makassar hingga kemudian mengerahkan sejumlah rescuer ke lokasi melakukan pencarian.
“Sejak menerima laporan, kami langsung mengirim delapan rescuer ke lokasi,” ujar Kepala Seksi Operasi Basarnas Makassar, Andi Sultan.
Memasuki hari kedua pencarian, operasi difokuskan dengan membagi tiga SRU (Search and Rescue Unit). Tim melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet menyusuri sungai termasuk penyisiran tepi sungai dengan berjalan kaki.
Pencarian melibatkan unsur SAR gabungan antara lain Damkar Makassar, Damkar Gowa, BPBD Gowa dan Makassar, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta sejumlah tim SAR dari universitas dan relawan seperti SAR UNM, UNIBOS, Marteam, Ojol, SAR Pangan Makassar dan BAZNAS Maros.
“Hingga kini, tim masih terus menyisir area sungai dengan harapan korban segera ditemukan,” tambahnya.









