SULSEL  

Sembilan Warga Korban Banjir di Tana Toraja Berhasil Dievakuasi Tim SAR

Sembilan Warga Korban Banjir di Tana Toraja Berhasil Dievakuasi TIm SAR

UNGKAPAN, TANA TORAJA – Sembilan orang warga korban terdampak banjir di Kelurahan Makale, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, berhasil dievakuasi Tim SAR, Minggu (25/02/2024).

Sembilan orang yang dievakuasi terdiri lima orang dewasa, dan empat orang anak-anak. Korban yang terdampak kini berhasil diamankan oleh personel SAR Unit Siaga Tana Toraja ke tempat yang jauh dari lokasi banjir.

“Kami menerima laporan ada warga terdampak banjir di wilayah Makale Tana Toraja yang membutuhkan evakuasi, sehingga kami dengan cepat menerjunkan personel segera menuju ke lokasi melakukan evakuasi sembilan orang warga,” kata Kepala Kantor Basarnas Makassar, Mexianus Bekabel.

Selain mengevakuasi warga, tim juga melakukan assesment di lapangan bersama OPD terkait. Berdasarkan hasil assesment, terdata ada sebanyak 60 rumah hunian yang terdampak banjir dan untuk seluruh korban banjir dipastikan sudah aman.

“Hasil assesment di lapangan bersama instansi terkait, menyimpulkan sekitar 60 hunian terdampak banjir. Untuk warga sudah dalam posisi aman,” imbuhnya.

Hingga saat ini pantauan banjir di Makale berangsur surut dan rumah terdampak sudah berkurang. Meski demikian, seluruh Tim SAR masih terus meningkatkan kesiapsiagaan untuk bergerak sewaktu-waktu saat dibutuhkan.

Mexianus mengimbau kepada warga tetap waspada bila terjadi peningkatan volume air di sekitar pemukiman. Warga sebisa mungkin segera melakukan evakuasi mandiri menuju tempat yang lebih aman untuk sementara waktu.

“Kita bersyukur seluruh warga terdampak berhasil dievakuasi. Hanya saja, kami berharap bahwa ke depan bila terjadi banjir agar warga terdampak bisa melakukan evakuasi mandiri ke tempat lebih aman untuk menghindari risiko keselamatan,” tegasnya. (*)

Baca juga:  Menyingkap Strategi Penurunan Kasus Stunting di Kota Palopo