Pekan Panutan PBB Ingatkan Warga Bayar Pajak Tepat Waktu

Pekan Panutan PBB Ingatkan Warga Bayar Pajak Tepat Waktu

UNGKAPAN, MAKASSAR – Lorong Wisata Vera Cruz yang beralamat di Jalan Bonto Daeng Ngirate di Kelurahan Bonto Makkio, menjadi lokasi pelaksanaan pekan panutan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Tingkat Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.

Pekan panutan PBB Tahun 2024 yang dilaksanakan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar dihadiri langsung oleh Kepala Kecamatan Rappocini Aminuddin, yang sekaligus membuka langsung kegiatan ini.

Selain itu, turut dihadiri Kepala UPT PBB Bapenda Makassar Indirwan Dermayasair, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Rappocini Andi Zulfadli, lurah, pengurus LPM dan Pj ketua RT/RW se-Kecamatan Rappocini.

Dalam sambutan pembukaan, Aminuddin menyampaikan khususnya kepada pengurus RT dan RW untuk aktif turun ke warga memberikan pemahaman pentingnya pembayaran PBB tepat waktu atau sebelum jatuh tempo.

Lebih lagi, pembayaran pajak sudah semakin mudah dilakukan setiap wajib pajak melalui bank dan Aplikasi Pakinta. Aplikasi ini merupakan induk pengecekan hingga pembayaran online seluruh jenis pajak di Makassar yang dihadirkan Bapenda Makassar.

“Kami meminta kepada Pj ketua RT dan RW untuk membantu pemerintah dalam meningkatkan pemasukan pajak sektor PBB melalui memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk memenuhi kewajiban pajak PBB tepat waktu sebelum jatuh tempo,” ucap Aminuddin.

Kepala UPT PBB Bapenda Makassar Indirwan Dermayasair mengatakan, pajak mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan juga pembangunan daerah secara keseluruhan.

Olehnya, melalui kegiatan ini masyarakat diharapkan mampu memahami pentingnya membayar pajak dan ikut berkontribusi dalam pembangunan negara dan daerah.

“Bila kesadaran wajib pajak sudah baik, dan realisasi target pajak dapat tercapai, maka hal ini akan bermanfaat bagi semua masyarakat. Pajak yang terkumpul digunakan untuk biayai program yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup bagi masyarakat seperti infrastruktur, pembangunan dan sebagainya,” katanya.

Selain melaksanakan pekan panutan PBB, Bapenda Makassar aktif melakukan uji petik kepada wajib pajak badan usaha di Makassar. Tujuannya tetap sama, yaitu meningkatkan PAD dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Pelaksanaan pekan panutan PBB sudah menjadi agenda rutin dari Bapenda Makassar, termasuk melakukan uji petik ke tempat usaha lainnya,” imbuhnya. (**)

Exit mobile version