UNGKAPAN.ID, JAKARTA – Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman merinci kontribusi PT Vale Indonesia, Tbk hanya 1,98 persen dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sulsel pada 2021 lalu.
Adik kandung dari mantan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, ini menilai kontribusi PT. Vale Indonesia di Sulsel itu masih minim.
Andi Sudirman Sulaiman merinci berdasarkan catatan yang diperolehnya luas areal kontrak karya PT Vale Indonesia dengan total 70.923,74 hektare.
“Kalau kita lihat total pendapatannya itu persentasenya kalau yang tahun 2021 adalah 1,98 persen dari PAD kami,” rincinya.
Sudirman membandingkan dengan peneriman PAD Sulsel yang berasal dari pajak kendaraan bermotor yang berkontribusi sekitar 50 sampai 60 persen.
“Kalau kita review kontraknya, kontribusi PT Vale sangat minim untuk provinsi Sulawesi Selatan jika berada di Kisaran kisaran 1,98 persen, pada contoh kasus 2021 untuk masa kontrak karya puluhan tahun sebagai pemegang kuasa pertambangan,”tegasnya.
Sekadar diketahui, perpanjangan Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Vale Indonesia, Tbk ditolak tiga Gubernur di Sulawesi dalam rapat Panja Komisi VII DPRI bersama dengan Kementerian Energi, Sumber Daya, dan Mineral (ESDM), Kamis (08/09).