UNGKAPAN.ID, MAKASSAR – Keunggulan Lorong Wisata Sydney Kelurahan Tello Baru, Kecamatan Panakkukang menarik minat dari peserta rapat kerja teknis (Rakernis) Apeksi 2022 untuk mengisi agenda “City Tour di Lorong Wisata”.
Rombongan peserta Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) yang datang berkunjung ke Lorong Wisata Sydney di antaranya, Wali Kota Sorong George Yarangga dan Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso.
Kedatangan peserta Apeksi mendapat sambutan baik dari Camat Panakkukang, Andi Pangeran Nur Akbar. Beragam potensi yang menjadi keunggulan di lorong wisata, semua ditampilkan. Mulai komoditas pangan yang mampu untuk menekan laju inflasi, pelaku UMKM yang siap mendorong ekonomi lokal, dan penerapan metaverse di lorong wisata.
“Program Lorong Wisata dan Makassar Metaverse menjadi program unggulan dari pemerintah kota yang digagas oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto dan Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi. Semuanya kami jelaskan,” sebut Eang, Rabu (09/11).
Dia menambahkan, penggunaan platform digital di lorong-lorong menjadi bukti nyata Kecamatan Panakkukang siap mengembangkan metaverse. Dari menghadirkan website layanan pengurusan administrasi secara online, CCTV di lorong yang terpantau di War Room dan membantu UKM mempromosikan produk menggunakan media sosial.
“Semua kami perkenalkan. Kami juga mengajak perserta menaiki perahu menikmati kuliner UKM sambil bersantai,” tambahnya.