Anggota DPRD Makassar Basdir Apresiasi Polrestabes Makassar Tangkap Pelaku Penculikan Bilqis

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 85?

UNGKAPAN, MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar Basdir menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada jajaran Kepolisian Polrestabes Makassar atas keberhasilannya dalam mengungkap dan menangkap pelaku penculikan anak, Bilqis yang sempurna viral.

Politisi PKB ini menilai kehadiran dan kinerja aparat kepolisian dalam mengungkap kasus ini membuktikan bahwa aparat Kepolisian senantiasa hadir memberikan rasa aman bagi masyarakat.

“Kinerja aparat Kepolisian patut untuk diapresiasi atas langkah cepat dan respnsif mengungkap kasus penculikan anak ini. Ini menunjukkan bahwa kepolisian hadir untuk melindungi masyarakat dan menjaga keamanan khusunya di wilayah Kota Makassar,” ungkap Basdir, di temui kantor sementara DPRD Kota Makassar, Jl Hertasning, Senin (10/11/2025).

Selain itu, Basdir juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya para orang tua untuk meningkatkan kewaspadaan serta menerapkan kedisiplinan “Jagai Anakta”

“Kita tidak bisa hanya mengandalkan aparat kepolisian saja. Tetapi peran penting orang tua untuk senantiasa mengontrol aktivitas anak saat bermain dilingkungan tempat tinggal maupun di ruang publik,” beber Basdir.

Basdir berharap, kejadian ini menjadi peringatan bersama agar seluruh elemen masyarakat lebih peduli terhadap isu keselamatan anak, serta semakin memperkuat kepercayaan kepada aparat keamanan dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan di Kota Makassar.

Diketahui, Bilqis awalnya dilaporkan hilang di Taman Pakui Sayang, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Minggu (2/11/2025) pagi. Polisi yang melakukan penyelidikan menemukan Bilqis di Kabupaten Merangin, Jambi, Sabtu (08/11/2025) malam

Bilqis akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat di Provinsi Jambi. Bilqis diduga menjadi korban penculikan anak setelah hilang selama enam hari.

Baca juga:  Kolaborasi Dirlantas Polda dan Diskominfo Makassar untuk Maksimalkan Tilang Elektronik