UNGKAPAN, MAKASSAR – Dalam semangat memperingati Hari Kartini, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel, Rabu (16/4/2025). Kegiatan ini dirangkaikan dengan acara Halal Bihalal dan rapat kerja pengurus DWP.
Aksi kemanusiaan tersebut terlaksana berkat kerja sama antara DWP Sulsel dan UPT Transfusi Darah Provinsi Sulsel. Sejumlah pengurus DWP provinsi hingga perwakilan unit DWP dari berbagai instansi turut ambil bagian mendonorkan darah mereka.
Ketua DWP Provinsi Sulsel, Melani Simon Jufri, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian sosial sekaligus penghormatan atas semangat perjuangan Kartini.
“Terima kasih kepada seluruh ibu-ibu yang telah ikut berdonor darah hari ini. Setetes darah yang kita berikan sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan. Ini bentuk nyata semangat berbagi dalam rangka Hari Kartini,” ujar Melani.
Dalam suasana Halal Bihalal yang hangat dan penuh keakraban, Melani juga menyampaikan ucapan Minal Aidin wal Faizin kepada seluruh pengurus DWP. Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh unit kerja yang selama Ramadan telah menggelar berbagai kegiatan sosial, termasuk pembagian takjil.
Kegiatan ini turut mendapat dukungan penuh dari Kepala Bapenda Sulsel, Reza Faisal Saleh. Ia menyebutkan bahwa donor darah di lingkungan Bapenda rutin dilakukan setiap tiga bulan sebagai bentuk komitmen instansi dalam mendukung kebutuhan stok darah di Sulsel.
“Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berjalan dan menjadi semangat bersama dalam membantu sesama. Saya mengapresiasi partisipasi ibu-ibu Dharma Wanita dalam aksi donor darah ini,” ucap Reza.
Semangat Hari Kartini tidak hanya diperingati dalam bentuk seremonial, tetapi diwujudkan langsung melalui aksi sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.(*)